Senin, 02 Februari 2015

Wisata Edukasi di Kampung Horta, Bogor

0 comments
 
Satu lagi tempat di Bogor yang bisa menjadi salah satu altternatif wisata edukasi atau wisata belajar terutama untuk anak-anak sekolah..Namanya Wisata Keterampilan Kampung Horta. Kampung Horta merupakan sebuah kampung kecil yang terletak di Kp. Selahuni, Desa Ciomas Rahayu, Kec. Ciomas, Bogor.Disebut kampung horta karena sebagian besar ibu-ibu dan remajanya mempunyai pekerjaan sampingan sebagai pembuat/pengrajin boneka horta.

Ada beberapa aktivitas yang ditawarkan di Kampung Horta ini diantaranya, pelatihan pembuatan boneka Horta, pelatihan teknik dasar menyablon, pelatihan pembuatan telur asin, pelatihan pembuatan terarium, pelatihan daur ulang kertas, pelatihan pembuatan minuman cincau dan pengenalan tanaman obat, pengenalan ekosistem sawah, cara menanam padi disawah dan games seru di sawah seperti lomba menangkap bebek, lomba menangkap ikan dan lomba memindahkan belut..


Paket + Biaya Pelatihan

Kampung Horta  mengadakan dan memfasilitasi beberapa aktivitas pelatihan keterampilan yang diharapkan dapat menambah pengalaman dan pengetahuan semua peserta terutama dalam hal keterampilan dan kewirausahaan...

Namun, karena sifatnya pelatihan keterampilan sehingga dalam satu hari pesertanya di batasi minimal 20 orang dan maksimal 150 orang saja. Dan dalam satu hari  hanya dapat memfasilitasi satu rombongan atau satu sekolah saja..

Beberapa aktivitas pelatihan keterampilan yang dapat dilaksanakan dan dipilih di Kampung horta diantaranya :

- Pelatihan pembuatan Boneka HORTA
- Pelatihan teknik dasar membatik
- Pelatihan teknik dasar menyablon secara manual
- Pelatihan pembuatan terarium dan teknik menanam sistem hidroponik soil less
- Pelatihan pembuatan telor asin
- Pelatihan pembuatan minuman cincau dan pengenalan tanaman obat keluarga..
- Pelatihan pembuatan kerajinan dari bahan dasar tanah liat (clay)
- Pelatihan daur ulang kertas (pembuatan bubur kertas)
- Pelatihan Tata Boga pembuatan kue2 tradisional
- Pelatihan membuat dan mewarnai layang-layang
- Pengenalan biopori dan pelatihan pengomposan sampah organik
- pengenalan ekosistem sawah dan kolam air tawar
 + Aneka lomba menarik dan seru disawah berlumpur seperti lomba menangkap ikan, menangkap bebek dan mindahin belut.. Serrruuuu......

Pelatihan-peatihan keterampilan tersebut dapat dipilih dan disesuaikan dengan keinginan, kebutuhan, usia, dan atau kurikulum sekolah..

Dalam sehari, setiap peserta dapat memilih dan melaksanakan 2, 3 atau 4 program pelatihan.. semuanya langsung praktek..teori hanya sebatas pengantar diawal saja..

Biaya per-pelatihan adalah Rp. 20.000/peserta,
Dan main games di sawah biayanya Rp. 10.000/peserta kecuali kalau mengambil paket pengenalan ekosistem sawah, maka main games disawah ini menjadi gratis atau tanpa biaya lagi..



Estimasi lamanya waktu pelatihan adalah 60 menit atau 1 jam/pelatihan.

Selain itu Kampung Horta  juga bisa memfasilitasi konsumsi makan siang untuk peserta dan guru pendamping dengan biaya Rp. 17.500/siswa dengan menu :
1. Nasi putih, ayam goreng, tempe goreng/orek tempe/bakmie, sayur, buah dan air mineral. + welcome drink teh manis dan camilan gorengan.
                                 atau...
2. Nasi putih, ayam bakar, tahu, tempe, lalapan, sambel, buah dan air mineral + welcome drink teh manis dan camilan gorengan.
Cara penyajiannya boleh prasmanan atau nasi box.


Contohnya 
Apabila dalam satu hari sekolah memilih 3 program pelatihan ditambah dengan makan siang maka total biayanya adalah Rp. 77.500/peserta.
Atau 3 pelatihan ditambah makan siang + main di sawah, biayanya jadi 87.500/peserta..
Atau 4 pelatihan ditambah makan siang, maka biayanya menjadi 97.500/peserta.

Untuk Bapak dan Ibu guru pendamping atau orang tua yang ikut berkunjung, hanya dikenakan biaya makan siangnya saja yaitu sebesar Rp. 17.500/orang dan tidak dikenakan biaya yang lainnya..

Semua hasil pelatihannya boleh dibawa pulang oleh setiap peserta..jadi tidak perlu beli oleh2 lagi..