CIAMIS-NJ : Anggapan yang
berkembang dimasyarakat bahwa keberhasilan atau prestasi seorang Kepala Desa
adalah apabila mampu membangun jalan menjadi bagus masih berkembang hingga saat
ini. Hal ini juga sangat dirasakan oleh Kepala Desa Karyamukti, Kecamatan
Banjaranyar Kabupaten Ciamis. Namun beliau ingin mendobrak anggapan yang telah
tertanam di masyarakat tersebut dengan membangun destinasi wisata, yaitu wahana
wisata air. Memanfaatkan sumberdaya alam
yang ada, wahana wisata air ini dibagun diatas lahan milik desa dengan luas 4
Ha.
“Kami membangun Wahana Wisata Air
ini dengan tujuan untuk meningkatkan indeks kebahagian masyarakat, juga membuka
lapangan pekerjaan dan untuk menambah PAD desa” Kata Kepala Desa Karyamukti
ketika kami datang ke kantornya. “Mungkin selama ini kepala desa lain lebih
mengutamakan membangun infrastruktur berupa jalan, sebagai simbol keberhasilan
seorang kepala desa, tetapi kami sekarang ini lebih menfokuskan pada
pembangunan untuk perekonomian masyarakat dan untuk menambah PAD desa, yang
pada akhirnya setelah PAD desa bertambah tentunya kami dapat membangun
infrastruktur secara mandiri, tanpa bantuan pemerintah” katanya lagi.
Diarea seluas 4 Ha ini akan
dibangun berbagai macam permainan air atu lebih dkenal dengan waterboom dan
juga di area bendungan akan dibangun kolam pemancingan. Anggaran untuk
membangun Destinasi Wisata ini mencapai kurang lebih 1,3 M. “Karena keuangan
Pemerintah Desa yang sangat terbatas, maka kami berencana membangun destinasi
wisata ini secara bertahap” kata Kepala Desa Karyamukti.
“Namun Animo masyarakat sangat
besar sekali untuk pembangunan ini, oleh karena itu kami ingin segera
menyelesaikan pembangunan ini , tetapi kendala yang kami hadapi adalah masalah
pendanaan, oleh karena itu kami sangat berharap sekali kepada Pemerintah
Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan dapat membantu kami
dalam hal pembangunan destinasi wisata ini” katanya lagi. (Dh)